Bagi para affiliator, pasti pernah mendengar istilah TikTok Affiliate Program atau TAP. Program ini menjadi peluang menarik bagi para creator dan affiliate yang ingin memperluas jangkauan kolaborasi sekaligus meningkatkan potensi penghasilan mereka.
Dengan sistem yang semakin matang dan dukungan dari berbagai pihak, program ini kini menjadi salah satu cara paling efektif untuk membangun ekosistem kreator yang lebih produktif di TikTok.
Nah, daripada semakin penasaran, apa itu TAP? Dan apa keuntungannya bagi affiliator? Yuk, simak penjelasannya di bawah ini!
Apa itu TikTok TAP?
TikTok TAP atau TikTok Affiliate Partner adalah program resmi TikTok yang menghubungkan seller, agency, dan creator di TikTok Shop untuk menciptakan keuntungan bagi semua pihak. Bagi creator, penggunaan link TAP memberikan keuntungan berupa komisi yang lebih tinggi dibandingkan afiliasi biasa.
Bagi seller, tidak semua memiliki kemampuan menjangkau affiliator atau creator yang tepat untuk mempromosikan produk mereka. Melalui TAP, ini akan membantu seller mendapatkan banyak video review berkualitas untuk campaign.
Sementara, bagi agency, TikTok TAP juga menjadi sumber keuntungan karena mereka berperan sebagai penghubung antara brand dan banyak KOL atau creator. Melalui sistem ini, agency tidak hanya membantu mengelola kolaborasi, tetapi juga memperoleh bagian dari komisi yang dihasilkan.
Banyak akun TikTok terpopuler kini juga berkolaborasi lewat TAP karena sistemnya memudahkan mereka mendapatkan produk dan komisi tanpa harus repot mengurus penjualan atau stok barang. Dengan dukungan TAP, creator bisa fokus membuat konten yang menarik dan autentik, sementara TAP mengatur sisi teknis serta komersial di balik layar.
Baca juga: Cara Menghitung ROI di GMV Max TikTok Shop
Keuntungan Menggunakan TAP Bagi Affiliator
Bergabung dengan TikTok TAP memberikan banyak keuntungan, terutama bagi creator yang ingin memperluas penghasilan tanpa terikat kontrak panjang. Berikut beberapa keuntungannya:
1. Komisi Lebih Tinggi
Dibandingkan sistem afiliasi biasa, TAP sering menawarkan komisi yang lebih tinggi. Komisi bervariasi antara 5-26% tergantung agency. Semua laporan pendapatan bisa dipantau secara transparan melalui dashboard, dan pembayaran dilakukan cepat, biasanya 21–30 hari setelah konfirmasi penjualan.
2. Tidak Terikat Kontrak Tapi Tetap Menguntungkan
Walaupun bekerja sama dengan TAP, creator tetap bebas memilih produk dan TAP mana yang ingin mereka ikuti. Tidak ada kewajiban eksklusif, sehingga creator bisa memaksimalkan potensi penghasilan dengan bekerja sama di banyak kategori. Creator juga bisa memanfaatkan fitur kategori seperti fashion, beauty, home living, atau sports untuk menemukan produk yang sesuai dengan gaya mereka.
3. Tanpa Modal dan Risiko Rendah
Tidak perlu stok barang, tidak perlu mengurus pengiriman. Creator hanya fokus pada konten dan storytelling, sementara TAP dan agensi akan menangani urusan teknis, termasuk logistik dan manajemen komisi.
4. Akses Mudah ke Produk Gratis
Salah satu daya tarik utama dari sistem TAP adalah kesempatan untuk mendapatkan free product sample. Dengan adanya produk gratis, creator bisa membuat konten review yang lebih autentik dan menarik tanpa harus membeli produknya terlebih dahulu.
5. Kolaborasi yang Terarah dan Profesional
TAP membantu menjaga agar kerja sama antara creator dan brand tetap seimbang. Creator tetap mendapat arahan yang jelas tanpa kehilangan kebebasan kreatif, sementara brand merasa aman karena kontennya dibuat dengan panduan profesional.
Baca juga: Report KOL Bikin Cemas? Ini Cara Membuat Report Campaign KOL dengan Mudah!
Bagaimana Cara Mendapatkan Link TAP?
Untuk bergabung di TAP TikTok (TikTok Affiliate Partner), Anda tidak perlu memiliki akun besar terlebih dahulu, yang penting adalah aktif membuat konten dan memiliki semangat untuk berkolaborasi dengan brand. Berikut langkah-langkah lengkapnya:
1. Cari Agensi TAP Resmi yang Bekerja Sama dengan TikTok
TAP dikelola oleh agensi pihak ketiga yang telah menjadi mitra resmi TikTok. Anda dapat mencari informasi tentang mereka melalui situs web resmi, media sosial, atau komunitas kreator TikTok. Namun biasanya, agensi juga reach KOL secara langsung melalui DM TikTok untuk bergabung dengan TAP.
2. Daftar Melalui Link TAP yang Diberikan Agensi
Setelah menemukan agensi TAP yang sesuai, Anda akan mendapatkan link TAP khusus dari agensi tersebut. Link ini menjadi akses utama untuk bergabung dalam sistem afiliasi TAP.
3. Masuk ke Dashboard TAP
Setelah disetujui, Anda akan memperoleh akses ke dashboard khusus untuk melihat daftar produk, kampanye aktif, hingga performa komisi. Melalui dashboard ini, Anda juga dapat menemukan hot products atau produk yang sedang tren di TikTok Shop.
4. Pilih Produk dan Mulai Promosi
Pilih produk yang sesuai dengan gaya konten Anda, seperti fashion, beauty, gadget, atau home living. Kemudian, buatlah konten review atau unboxing yang menarik dan tambahkan link afiliasi Anda di dalamnya.
5. Pantau Hasil dan Komisi
Semua penjualan yang terjadi melalui link Anda akan tercatat secara otomatis di dashboard. Komisi biasanya dikonfirmasi dalam waktu 14 hari dan dibayarkan antara 21–30 hari setelah transaksi dinyatakan valid.
TikTok TAP bukan sekedar penghubung antara seller, creator, dan agency, tapi juga ekosistem kolaboratif yang mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif di platform digital. Dengan dukungan sistem profesional dan peluang komisi tinggi, TAP menjadi jembatan yang mempertemukan kreativitas dengan peluang bisnis nyata.
Bagi creator yang ingin memaksimalkan potensi afiliasi dan mulai bekerja sama dengan brand besar, Anda bisa bergabung di TikTok TAP. Selain itu, Anda juga bisa buat rate card dengan mudah di KOL.ID. Platform ini menyediakan tools buat rate card dengan mudah berdasarkan performance akun. Yuk, segera buat rate card dan tingkatkan peluang kolaborasi dengan brand!